Minggu, 28 Maret 2010

About Ice Cream...

Hmm kalau ngedenger kata "es krim" pasti kita langsung tergiur pengen nyantap es krim itu, apalagi kalo tampilan dan warnanya menarik kaya yang di bawah ini nih :


Es Krim Itu Apa Sih ?
Es krim adalah sejenis makanan semi padat yang dibuat dengan cara pembekuan tepung es krim atau dari campuran susu, lemek hewani maupun nabati, gula dan dengan atau tanpa bahan makanan lain dan bahan makanan yang diizinkan. Es krim tidak lain berupa busa (gas yang terdispersi dalam cairan) yang diawetkan dengan pendinginan. Bahan-bahan yang digunakan dalam pembuatan es krim adalah lemak susu, padatan susu tanpa lemak, gula, bahan penstabil, emulsifier, flavor, dan total padatan.

Jenis-Jenis Es Krim
Es krim itu ternyata ada jenis-jenisnya lho...
Berdasarkan komposisinya, es krim digolongkan menjadi :
- Milk Ice (Es Susu), yaitu produk yang memiliki kadar lemak dalam jumlah rendah yaitu sekitar 4%
- Sherbet, memiliki kandungan lemak sekitar 2%
- Water Ice, tidak menggunakan lemak susu dan susu skim, hanya menggunakan jus buah dan gula kemudian ditambahkan penstabil

Berdasarkan literatur, es krim dikelompokkan ke dalam 3 kategori berdasarkan kandungan lemak dan komponen solid non lemak (susu skim), yaitu :
- Standar : kadar lemaknya 10% & komponen solid susu non lemak 11%
- Premium : kadar lemaknya 15% & komponen solid susu non lemak 10%
- Super Premium : kadar lemaknya paling tinggi, yaitu sekitar 17% & komponen solid susu non lemak paling rendah, yaitu sekitar 9,25%

Agar dapat bersaing di pasaran, es krim dikelompokkan menjadi 3 jenis, yaitu :
- Economy
- Good Average
- Deluxe
Perbedaan utama dari ketiga jenis es krim di atas berdasarkan kandungan lemak susu.
Selain tiga kategori di atas, saat ini di pasaran juga dikenal es krim rendah lemak, yaitu es krim yang direduksi kandungan lemaknya per takaran saji. Reduksi yang dilakukan umumnya sebesar 25-50% dari jumlah normal. Jadi, kandungan lemak dalam es krim rendah lemak hanya sekitar 2-6%.

Mitos Tentang Es Krim
Dari zaman dulu banyak banget mitos-mitos tentang es krim yang sebenernya belum pasti juga kebenarannya. Daripada bingung soal mitos-mitos itu, mendingan baca deh info di bawah ini :

Mitos : Es krim biang keladi kegemukan
Fakta : Kegemukan disebabkan oleh energi dan lemak yang berlebihan serta kurang aktivitas fisik, karena kebiasaan makan yang kurang baik dan faktor keturunan. Sementara kontribusi energi dan lemak dalam es krim per takaran saji sangat kecil yaitu sekitar 10% dari total kebutuhan energi/hari dan 15% dari total kebutuhan lemak/hari.

Mitos : Es krim menyebabkan batuk pilek
Fakta : Es krim cepat meleleh saat masuk ke dalam rongga mulut karena pengaruh suhu tubuh, jadi saat es krim es krim masuk ke kerongkongan suhunya sudah tidak sedingin air es. Penyebab batuk pilek adalah terutama virus dan alergen pada anak-anak yang mempunyai sifat alergi bawaan.

Mitos : Es krim menyebabkan gigi berlubang
Fakta : Gigi berlubang disebabkan fermentasi sisa karbohidrat dan gula yang tertinggal pada gigi. Dianjurkan untuk minum air putih, berkumur atau menggosok gigi setelah mengonsumsi makanan manis seperti es krim.

Mitos : Memakan es krim terlalu cepat membuat sakit kepala
Fakta : Ada teori yang mengatakan bahwa sakit kepala karena es krim (atau yang lebih umum disebut brain freeze) disebabkan karena pendinginan yang cepat pada sinus frontalis, yang memicu saraf nyeri lokal. Teori yang lain mengatakan penyebabnya adalah penyempitan pembuluh darah di langit-langit dan belakang mulut menyebabkan aktifnya saraf nyeri dan rasa nyeri menyebar ke kepala. Di bagian belakang mulut terdapat pusat saraf yang disebut ganglion sphenopalatina, dan sangat mungkin inilah penyebab dari brain freeze.

Tuh kan, mitos-mitos tentang es krim itu nggak sepenuhnya bener, masalah sakit atau nggaknya setelah mengkonsumsi es krim itu tergantung sama kondisi badan kamu sendiri...
Jadi jangan takut buat mengkonsumsi es krim kapanpun kamu mau

I LOVE ICE CREAM !!

3 komentar:

  1. i like this,,, could you help me to sent me the recipe... may i know who are you , where are you come from?

    BalasHapus
  2. my name is nana, you can email me to this add : anastasiahn@gmail.com, thanks

    BalasHapus
  3. hi all, my name is fasci, i'm from indonesia, thx for visiting my blog :)

    BalasHapus